Berkat keahlian komprehensif kami dalam teknologi dan protokol modern, kami mampu mencetak tingkat keberhasilan IVF yang tinggi. Kami berkomitmen mendampingi Anda dalam upaya memiliki keturunan, terlepas dari usia maupun tingkat respons terhadap pengobatan kesuburan.
Berikut adalah informasi tingkat keberhasilan utama kami dari data tahun 2019 – 2021:
Tingkat keberhasilan hamil kami:
Tingkat kelahiran hidup kami:
Catatan: Statistik berdasarkan data dari Januari 2017 hingga Agustus 2021.
Tabel di bawah ini berisi detail tingkat keberhasilan hamil kami yang tercantum dalam persentase kehamilan terhadap transfer embrio beku.
Umur | 2017 | 2018 | 2019 | 2020 | 2021 |
---|---|---|---|---|---|
< 30 tahun | 75% | 79% | 100% | 78% | 67% |
30 - 34 tahun | 76% | 55% | 58% | 67% | 55% |
35 - 39 tahun | 55% | 51% | 51% | 66% | 51% |
40 - 44 tahun | 42% | 42% | 52% | 30% | 36% |
Total | 59% | 52% | 56% | 55% | 46% |
Tabel di bawah ini berisi detail tingkat keberhasilan kelahiran hidup kami yang tercantum dalam persentase kelahiran hidup terhadap transfer embrio beku.
Umur | 2017 | 2018 | 2019 | 2020 |
---|---|---|---|---|
< 30 tahun | 69% | 73% | 80% | 56% |
30 - 34 tahun | 60% | 42% | 42% | 58% |
35 - 39 tahun | 44% | 41% | 39% | 45% |
40 - 44 tahun | 23% | 28% | 31% | 15% |
Total | 42% | 40% | 39% | 39% |
Catatan:
Ada banyak kasus kompleks yang kami tangani. Tingkat keberhasilan yang konsisten merupakan bukti keahlian kami dalam pengobatan kesuburan.
Upaya peningkatan peluang keberhasilan IVF kami dilakukan dengan:
###Tingkat keberhasilan pembekuan embrio
Mount Elizabeth Fertility Centre telah menerapkan vitrifikasi (pembekuan) embrio sejak tahun 2007. Dengan teknik ini, sel telur dan embrio dapat dibekukan secara lebih aman dan efisien dengan tingkat kesintasan 100%.
Berikut kemajuan signifikan dalam teknologi IVF:
Dengan kemampuan meningkatkan jumlah kelahiran hidup di setiap siklus IVF yang terstimulasi, metode-metode di atas rutin diterapkan di Mount Elizabeth Fertility Centre sejak 2002.